Categories: Otomotif

Segini Tarif Tol Jagorawi – Bandara Soekarno Hatta via Cinere

Bagikan Pos

Hai Sahabat, kalian sudah tahu belum kalau Tol Jagorawi kini sudah terhubung langsung dengan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) lho. Wah sekarang sahabat sudah semakin dekat dan mempermudah sahabat pergi ke bandara. Yang dulunya bisa memakan waktu 1 jam lebih sekarang kurang dari 1 jam sudah sampai ke Bandara dari tol Jagorawi. Baru-baru ini, Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) Seksi 3B sudah tersambung dengan Tol Serpong-Cinere Seksi 2. Warga wilayah Ciawi, Bogor, Sentul, Cibinong, Cimanggis, Cibubur, Ciracas, hingga Taman Mini kini dapat menuju Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) dengan menggunakan Tol Jagorawi. Untuk diketahui, kendaraan Golongan I yang masuk Tol Jagorawi dikenakan tarif Rp 7.500.

Kemudian, pengendara masuk Tol Cijago dengan tarif Rp 15.000, naik dari sebelumnya Rp 9.000. Pengendara terus menyusuri Tol Cijago hingga melewati GT Limo Utama, kemudian masuk ke Tol Serpong-Cinere dengan tarif Rp 11.000. Pengendara terus menuju ke arah Barat Laut sampai Simpang Susun Serpong, lalu masuk ke ruas Tol Kunciran-Serpong dengan tarif Rp 21.000.

Dari sana, mobil tinggal diarahkan masuk ke GT Kunciran 2 Tol Prof. DR. Insinyur Sedyatmo (Cengkareng) yang bertarif Rp 8.500, dan pilih ruas jalan menuju Bandara Soekarno-Hatta. Total tarif tol dari Tol Jagorawi sampai ke Bandara Soekarno-Hatta adalah Rp 63.000, dengan rincian sebagai berikut:

  • Tol Jagorawi: Rp 7.500
  • Tol Cijago: Rp 15.000
  • Tol Serpong-Cinere: Rp 11.000
  • Tol Kunciran-Serpong: Rp 21.000

Nah, bagi sahabat yang tinggal di daerah Ciawi, Bogor, Sentul, Cibinong, Cimanggis, Cibubur, Ciracas jika ingin melewati tol tersebut pastikan saldo E-Toll anda tercukupi yaa untuk pulang pergi. Apalagi jika sahabat sudah parkir di Bandara itu sudah terpotong lagi saldo E-Toll sahabat minimal 10.000. Jadi, pastikan E-Toll sahabat melebihi jumlah yang akan dikeluarkan, ya!

penjualdaihatsu.com

Recent Posts

9 Daftar Harga Mobil Daihatsu 2024, Yuk Order Sekarang!

Hai Sahabat, pada tahun 2024 ini mobil Daihatsu sudah release harga terbarunya nih! Tentunya harganya…

11 bulan ago

7 Mobil LCGC Terlaris. Mana Pilihan Kamu?

Mobil LCGC atau Low Cost Green Car merupakan jenis mobil yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan…

12 bulan ago

Jadi Begini Alur Pembelian Mobil Baru

Alur Pembelian Mobil Baru Pembelian mobil baru merupakan suatu proses yang membutuhkan perencanaan dan persiapan…

12 bulan ago

Tips Merawat Mobil Pasca Liburan Natal dan Tahun Baru. Yuk Disimak!

Setelah liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru), masyarakat kembali beraktivitas seperti biasa. Mereka menggunakan beragam…

12 bulan ago

Cek Tarif Tol Depok – Bandara Soekarno Hatta

Halo Sahabat pengguna jalan tol! Kamu mungkin sering melintas dari Depok menuju Bandara Soekarno Hatta…

12 bulan ago

Mudah Banget! Cara Membuat SIM Baru

Hai Sahabat, kamu sedang merencanakan untuk membuat SIM baru? Mungkin karena SIM lamamu sudah habis…

12 bulan ago